Pandemi Bukan Halangan Regenerasi Pengurus OSIS SMPN 2 Kemang

   


https://www.instagram.com/p/CVF-iv1h3fy/?utm_medium=share_sheet

 Sama seperti tahun-tahun sebelum nya, tahun ini SMPN 02 KEMANG kembali menyelenggarakan pemilihan calon pengurus osis baru periode 2021/2022 yang diikuti oleh kelas 7 dan 8. Walaupun dalam keadaan pandemi seperti sekarang ini, para panitia tetap semangat untuk mempersiapkan berbagai seleksi yang harus di ikuti oleh calon pengurus osis yang baru. Begitu pun para peserta calon pengurus osis yang baru, mereka terlihat sangat antusias saat mengikuti berbagai tes yang dilakukan.

   Sebelum diadakan nya seleksi bagi para calon pengurus osis yang baru, kami (para panitia) sudah mempersiapkan apa saja yang nantinya akan diikuti oleh para peserta calon pengurus osis yang baru, seperti tes dalam seleksi, pemilihan osis, calon ketua dan wakilnya, serta kegiatan LDKPD nya.

  Dimulai pada hari rabu tanggal 29 September 2021, semua peserta yang ikut dalam seleksi calon pengurus osis baru di kumpulkan untuk di beri pengarahan serta informasi terkait tes yang akan mereka ikuti, pengarahan tersebut di sampaikan langsung oleh pembina OSIS sekaligus panitia seleksi tes ini. Pengarahan dan penyampaian informasi ini berisi apa saja tes yang nanti nya para peserta calon akan ikuti,kapan di laksanakan nya tes seleksi ini, keperluan apa saja yang harus mereka bawa, dll. Tujuan nya, agar para peserta calon tidak bingung lagi, dan sudah mempunyai gambaran tersendiri.

  Pada hari jum'at tanggal 1 oktober 2021, tes pertama di laksanakan. Tes pertama ini merupakan tes akademik serta psikotes online yang harus para peserta kerjakan melalui google formulir. Tes akademik dan tes psikotes online ini terdiri dari beberapa materi, total semua soal dalam tes akademik dan psikotes ini yaitu 100 soal, yang masing-masing mapel nya terdiri dari 20 soal. Dalam tes akademik, terdiri dari beberapa mapel yaitu Ipa, Ips, Bahasa indonesia, Matematika, dan Bahasa inggris. Begitupun dengan tes psikotes, teridiri dari materi sinonim, antonim, analogi, acak kata, dll. Masing-masing peserta calon di beri waktu selama 20 menit untuk mengerjakan soal dari setiap 1 mapel dan 10 menit jeda istirahat untuk melanjutkan ke mapel berikut nya. Para peserta dapat mengerjakan semua soal yang di berikan dengan baik dan tes pertama pun berjalan dengan lancar.

  Tes ke 2 dilaksanakan pada hari sabtu tanggal 2 oktober 2021, tes ke 2 ini merupakan tes fisik. Tes fisik ini terdiri dari Sit up, Back up, Push up, Pull up, dan Lari 60 M serta dilanjutkan dengan kegiatan outbond. Dalam Kegiatan outbond ini, para peserta calon di bagi beberapa kelompok dan kami (para panitia) telah menyiapkan 4 pos, yang mana para penanggung jawab setiap pos akan memberikan pertanyaan kepada masing-masing kelompok. Sebelum tes ke 3 di mulai, peserta sudah mulai di saring.

   Tes ke 3 dilaksanakan pada hari Senin tanggal 4 Oktober 2021, tes ke 3 ini merupakan tes wawancara. Untuk tes wawancara ini peserta di bagi menjadi 2 ruangan, yang setiap ruangan nya di bimbing oleh 2 pembina. Dalam tes wawancara setiap peserta calon pengurus OSIS di tanya mengenai beberapa hal untuk di tes kelancaran dalam berbicara nya.

   Dari ke 3 tes tersebut, panitia dan pembina mulai menghitung dan menimbang siapa saja yang berhasil lolos dalam seleksi OSIS SMPN 2 kemang tahun ajaran 2021/2022. Tahun ini, OSIS yang terpilih ada 32 siswa dari berbagai kelas. Laki laki 13 siswa dan perempuan 19.

  dari 32 siswa ini pun, telah di tetapkan 3 pasang calon ketua serta wakil nya yang sudah kami ( para panitia), dan pembina OSIS rundingkan. Setelah penetapan calon ketua OSIS dan Wakil nya, para panitia pun mulai membagi Tim Sukses yang nanti nya akan membantu para Paslon dalam pembuatan video orasi, mempromosi kan para Paslon dengan cara menshare video orasi para Paslon ke grup-grup kelas, dll.

  Sebelum Pilkatos (pemilihan ketua OSIS) dilaksanakan, kami (para panitia), pembina OSIS, dan beberapa staf guru telah mempersiap kan apa saja yang di butuhkan dalam Pilkatos Online ini. Mulai dari mempersiap kan ruangan sampai komputer yang nanti nya akan di pakai.

    Pada tanggal 8 Oktober 2021,Pilkatos di adakan di lab komputer sekolah. Setiap kelas akan di panggil secara bergiliran. sebelum semua siswa/i melakukan pemilihan, mereka terlebih dahulu diberi pengarahan oleh bapak Endar Prasetia selaku Pembina OSIS bagaimana cara melakukan pemilihan secara Online ini dan selanjut nya mereka mulai memilih ketua dan wakil OSIS pilihan mereka.

    Setelah pelaksanaan Pilkatos selesai, di lanjutkan dengan kegiatan LDKPD pada tanggal 15 Oktober 2021 yang di ikuti oleh panitia, pembina, dan seluruh OSIS masa bakti 2021/2022.

     Setelah sampai di tempat tujuan, seluruh peserta diberi waktu istirahat sejenak dan di lanjutkan dengan kegiatan apel pembukaan dan setelah kegiatan apel selesai maka di lanjutkan dengan materi dari pembina.

     Materi pertama pada LDKPD OSIS tahun ini yaitu Keorganisasian OSIS dan MPK yang di bimbing oleh pembina OSIS yaitu ibu Dedeh Hafidah S.Pd. Dalam materi ini para siswa/i mempelajari tentang pengertian OSIS dan MPK, Struktur-struktur yang ada dalam Organisasi OSIS ini, fungsi karakteristik OSIS, serta bagaimana nantinya cara mereka bertugas di bidangnya masing-masing. Tujuan di sampaikan nya materi ini adalah untuk mengembangkan potensi siswa/i secara optimal dan terpadu yang meliputi bakat, minat, dan kreativitas serta menetapkan kepribadian siswa untuk mewujudkan ketetapan sekolah sebagai lingkungan pendidikan sehingga terhindar dari usaha dan pengaruh negatif.

    Setelah materi pertama selesai. Di lanjutkan dengan kegiatan Sholat Jumat, makan dan istirahat.

   Lanjut materi ke 2.  Materi ke 2 tahun ini yaitu Problem Solving berkaitan dengan Sekolah anti Radikalis dan Ekstrimisme. Yang di bimbing oleh ibu Nanik Desimiati M.Pd. Pada materi ini para siswa/i mempelajari tentang faham radikal dan ekrimisme, apa saja ciri-cirinya, faktor penyebabnya serta cara pencegahannya.  Tujuan di sampaikan nya materi ini agar para siswa/i tetap semangat, dan saling menghargai akan adanya perbedaan serta di harapkan para siswa/i mampu menolak faham radikal yang berkembang saat ini.

   Setelah materi ke 2 selesai, kegiatan selanjutnya adalah ISHOMA.

   Lanjut materi ke 3 yaitu Sekolah Adiwiyata dan Sekolah sehat. Yang di bimbing oleh ibu Puji Lestari M.Pd. Dalam materi ini mereka diberi pengarahan bagaimana cara memilah sampah yang baik dan benar dan juga diberi nasihat agar para siswa/i sadar bahwa mereka memiliki tanggung jawab untuk menjaga kebersihan dan keamanan lingkungan sekolah, tak lupa pula mempelajari tentang program 5 R (Reduce, Reuse, Recycle, Replace, Replant). Tujuan disampaikannya materi ini yaitu agar para siswa/i membiasakan hidup bersih dan sehat serta dapat menciptakan kondisi yang baik bagi sekolah agar menjadi tempat pembelajaran dan penyadaran bagi warga sekolah untuk ikut bertanggung jawab dalam pelestarian lingkungan sekolah.  

  Setelah menerima materi ke 4, para Pengurus OSIS baru serta panitia di beri waktu untuk menunaikan ibadah sholat Asar bagi yang beragama Islam. Dilanjut dengan Materi ke 4 yaitu LKBB. Di materi ini siswa melakukan kegiatan di lapangan, yang di bimbing oleh bapak Endar Prasetia S.Pd & OSIS (panitia). Pada materi LKBB para siswa/i mempelajari bagaimana cara baris-berbaris yang benar, serta beberapa posisi statis dan dinamis dalam baris-berbaris. Tujuan di laksanakan nya materi ini agar siswa/i mengerti dan mengetahui beberapa posisi statis dan dinamis dalam baris-berbaris.

    Materi ke 5 adalah Pembuatan Proposal dan Surat Resmi. Yang di bimbing oleh bapak Anil Nirwana Hakim S.Pd. Pada materi ini para siswa/i mempelajari tentang pengertian dari surat dinas dan proposal, struktur dalam surat dinas, sistematika sederhana dalam proposal, dan cara membuat surat dinas yang baik dan benar. Tujuan di sampaikan nya materi ini agar para siswa/i dapat mengetahui dan mengerti dengan baik struktur-struktur yang ada dalam surat dinas serta sistematika dan contoh dalam proposal.

    Setelah materi ke 5 selesai, lalu persiapan untuk sholat Magrib berjamaah di lanjutkan dengan membaca Yasin bersama dan tausiyah dari ibu Siti Komariah M.Pd.Dan di lanjutkan dengan sholat isya.

    Sehabis sholat dan makan, materi ke 6 pun di mulai yaitu tentang PKK yang di bimbing oleh bapak Paiman M.Pd. Pada materi ini para siswa/i mempelajari tentang  niilai-nilai utama PPK yaitu religius, nasionalis, mandiri, gotong royong, integritas. Nilai-nilai ini ingin ditanamkan dan dipraktikkan melalui sistem pendidikan nasional agar diketahui, dipahami, dan diterapkan di seluruh sendi kehidupan di sekolah dan di masyarakat. Tujuan dari pembelajaran materi ini agar para siswa/i dapat mempersiapkan daya saing dengan kompetensi abad 2 yaitu berfikir kritis, kreatif, mampu berkomunikasi dan kerkolaborasi.

    Di lanjut dengan Materi ke 7. Materi ke 7 ini merupakan materi terakhir yaitu tentang  Kepemimpinan & Visi misi sekolah, yang di bimbing oleh ibu Mila Komalasari M.Pd. Pada materi ini para siswa/i diajari bagaimana cara menjadi pemimipin yang baik dan bagaimana cara mereka mewujudkan visi misi sekolah SMPN 02 KEMANG. Tujuan di sampaikan nya materi ini untuk Mendorong siswa/i agar bisa mewujudkan visi misi sekolah serta dapat mewujudkan cita-cita melalui visi misi sekolah. 

    Sehabis materi 7 selesai, hari ini di akhiri dengan kegiatan renungan malam yang di bimbing oleh bapak Dedi Rahmat Hidayat S.Pd. Setelah kegiatan selesai, kami semua beristirahat (tidur).

    Pagi hari pada tanggal 16 Oktober 2021, di awali dengan sholat Subuh berjamaah dan di lanjutkan dengan senam Pramuka dan senam aerobik yang di bimbing oleh bapak Dedi Rahmat Hidayat S.Pd & panitia.

    Sebelum outbound, seluruh peserta dan panitia sarapan terlebih dahulu. 

  Setelah sarapan, kegiatan Outbond pun di lakukan. Pada kegaiatan ini kami sangat bersemangat dan antusias. Diawali dengan jalan sesuai kelompok. Setiap kelompok sudah di tentukan penanggung jawab nya dan sisa panitia menjadi penanggung jawab  pos.

    Kegiatan selanjutnya setelah outbound adalah Dinamika kelompok, yang di bimbing oleh bapak Asep Jamaluddin S.Si & Kresna Ahmad Budiman S.Pd.Di bagian kegiatan Dinamika kelompok, ada berbagai macam permainan yang di mainkan oleh peserta.

    Setelah dinamika kelompok selesai, seluruh peserta mempersiapkan barang bawaannya dan mempersiapkan diri untuk apel penutupan.

     Apel penutupan di laksanakan dengan pelepasan ID card seluruh peserta OSIS masa bakti 2021/2022. Dan pengumuman siswa terbaik selama LDKPD berlangsung.

  Dari semua kegiatan yang sudah di laksanakan, di mulai dari persiapan seleksi sampai pada LDKPD tak luput dari protokol kesehatan yang selalu di terapkan dan alhamdulillah seluruh kegiatan yang sudah terlaksana pun berjalan dengan lancar.

  Sama seperti judul nya yaitu Pandemi bukan Halangan Regenerasi Pengurus OSIS SMPN 02 Kemang. Kami (para panitia), Pembina OSIS, dan juga di dukung oleh staf-staf guru tetap menyelenggara kan kegiatan seleksi dan dan pemilihan OSIS ini dengan penuh semangat walaupun dalam masa pandemi saat ini.

Terima kasih kepada seluruh pembina OSIS serta para staf guru yang sudah mendukung kegiatan ini yang selalu di adakan setiap tahun. Berkat bapak dan ibu guru, kami mempunyai pengalaman baru yang tidak akan pernah kami lupakan .

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PROGRAM KEGIATAN UJIAN PRAKTEK PENJASORKES

RPP BERDIFERENSIASI PJOK SMP