Resensi buku Super Dad Jaman Now

Resensi Buku

Identitas Buku

Judul : Super Dad Zaman Now, peran dan tanggung jawab ayah dalam Islam
Pengarang : Dr. Bunyanul Arifin, M.Pd.I
Penerbit : Al Mawardi Prima, Jakarta
Cetakan ke 1, April 2018
ISBN : 978-602-9247-97-8
230 halaman

*Pendahuluan*

Alhamdulillahirrabbil aalamiin, segala puji bagi Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan hidayah-Nya kepada semua mahluk-Nya. Salawat dan salam kepada junjungan kita nabi Muhammad SAW pembawa cahaya untuk kita semua.

Pembuatan sinopsis buku Super Dad Zaman Now, peran dan tanggung jawab ayah dalam Islam yang dibuat oleh Dr. Bunyanul Arifin, M.Pd.I merupakan buku yang penting untuk dibaca oleh para ayah dan calon ayah sebagai pegangan untuk mewujudkan generasi Islami yang mempunyai kepribadian dan karakter, dalam buku ini secara lengkap dan gamblang dijelaskan berbagai hal yang berkaitan dengan peran ayah dan pentingnya kehadiran ayah dalam keluarga bukan hanya sebagai pencari nafkah namun juga sebagai pembentuk karakter kuat anak-anaknya, teladan dan aturan yang baik akan menjadikan perkembangan anak menjadi lebih baik lagi.

Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada kawan-kawan seperjuangan yang saling memberikan bantuan dan motivasi sehinga terselesaikan pembuatan tugas ini dengan baik.

Mohon maaf atas segala kekurangan dan kehilafan dalam pembuatan tugas ini, semoga pemaparan dalam tugas ini dapat memberikan manfaat untuk kita semua, aamiin.

*Sinopsis Buku*

Alhamdulillah buku ini merupakan buku yang menarik untuk dibaca karena isinya sangat mengingatkan untuk seorang ayah bagaimana menjadi ayah zaman now dalam Islam, pembahasannya runut dan mudah dipahami serta ada contoh kongkret yang sangat mudah dilaksanakan. Untuk tokoh yang mengendorse buku ini bukan orang biasa, Profesor Dr. KH. Didin Hafidhuddin, MS direktur sekolah Pascasarjana Universitas Ibn Khaldun (UIKA) Bogor memberikan endorse Ayah adalah pemimpin keluarganya, wajib jadi teladan keluarga, satu lagi ustadz Yusuf Mansyur pengasuh ponpes Darul Quran mengatakan buku ini penting bila ingin jadi muslim.super dad dan Dr. KH. Ma'ruf Amin yang sekarang wakil presiden RI, ketua umum MUI dan Rois PBNU, buku ini akan membimbing para ayah menjadi ayah hebat.
Dalam bagian pengantar penulis banyak mengungkapkan pentingnya peranan ayah dalam kehidupan masa depan anak, bukan hanya ibu yang selama ini jadi pendampingnya peranan ayah mutlak diperlukan untuk pembentukan karakter seorang anak. Hasil riset banyak mengungkapkan seorang ayah masih sangat minim perannya dalam kesuksesan seorang anak dan diharapkan para ayah dapat belajar bagaimana menjadi super dad dan ayah muslim yang super dan menjadi bangga dan bahagia menjadi seorang ayah.
Bagian satu mengemukakan perubahan paradigma dan pandangan masyarakat barat yang mulai mengangkat pentingnya peran ayah dalam kehidupan anak mulai dari fenomena krisis father hunger yang emnyebabkan akan kehilangan idola dan teladan dari seorang ayah serta kebanggaan anak akan ayah dan keluarganya kemudian ada juga kisah seorang ayah hebat yang ingin membahagiakan anaknya dengan berjuang dan tak mudah menyerah Seperti kisah Chris gardner yang menjadi salesman dan terus berjuang akibat perceraian dengan istrinya dan dia berusaha menjadi seorang pemasar di bursa saham walaupun selalu mengalami penderitaan dan perjuangan dalam hidupnya namun pada akhirnya Chris gardner menjadi seorang pialang saham yang berhasil dan menjadi miliuner sehingga dia dapat membahagiakan anaknya. Kisah ini menjadi inspirasi untuk ayah yang berusaha membahagiakan anaknya.

Pada bagian ke-2 menjadi Ayah adalah anugerah besar, menjadi Ayah adalah kebahagiaan tapi ayah juga berarti bangga mengemban tanggung jawab dan memikul amanat dari Allah subhanahu wa ta'ala, dalam Al Quran istilah Ayah disebutkan sebanyak 200 kali dan sebanyak 117 kali dengan sebutan al Abu. Istilah anak dalam Alquran juga banyak disebutkan diantaranya adalah Al walad atau Bani Adam atau anak-anak keturunan manusia, istilah Al walad dan anak juga digunakan untuk ungkapan rasa sayang kepada anak kandung maupun anak-anak lain seperti murid, anak yatim dan anak kecil anak yang digunakan dalam makna di atas yaitu anak laki-laki maupun anak perempuan, anak kandung maupun bukan, selama mereka berada dalam tanggung jawab seorang yang berperan sebagai Ayahnya, baik ayah kandung, ayah tiri maupun Ayah asuh. Peran dan tanggung jawabnya terhadap anak-anak mereka tetap melekat dan sangat mempengaruhi kehidupan dan keberhasilan anak anaknya di sekolah, lingkungan dan masa depan.

Dalam Islam Ayah adalah pemimpin juga teladan bagi keluarga khususnya untuk anak-anaknya sosok ayah akan menjadi contoh dan model yang diikuti dan ditiru oleh anak-anaknya dalam keluarga, Ayah harus dapat membangun komunikasi yang sehat sebagai Pimpinan dan teladan yang dalam Al Quran telah diberikan aturan dan etikanya tentang keharmonisan juga cinta kasih tetap dapat dipelihara di antara keduanya, dengan adanya komunikasi yang baik antara ayah dan anak akan menyebabkan keharmonisan dalam keluarga.
Dalam kisah Ayah inspiratif disebutkan Umar Bin Khattab menikahkan anak laki-lakinya Ashim dengan Seorang Gadis Miskin anak janda penjual susu yang sangat jujur dan akhlaknya baik, karena sebab itu Umar Bin Khattab mempunyai keinginan dan keyakinan akan lahir dari keturunan gadis ini bakal pemimpin Islam yang hebat kelak yang akan memimpin orang-orang Arab dan Ajam dan keturunannya adalah cucu Umar bin Khatab yaitu Umar bin Abdul Aziz yang dikagumi karena ketegasan, keadilan dan kejujuran nya. Umar bin Abdul Aziz adalah bukti nyata bahwa apa yang menjadi visi hidup seorang ayah untuk anak-anak lelakinya terbukti yaitu memiliki generasi penerus yang tangguh dan unggul, generasi penerus yang lebih baik dan berkualitas dari kedua orangtuanya.

Dalam bagian ketiga tentang citra diri seorang ayah dalam perspektif pendidikan Islam, menjadi seorang ayah yang pendidik adalah menjadi teladan bagi anak-anaknya anak-anak adalah para peniru yang hebat, relasi kedekatan dan kehangatan ayah akan membelikan kecerdasan dan mendorong prestasi belajar anak di sekolah juga menjadi kunci kesuksesannya di masa depan.
Peran ayah dalam mendidik anak adalah memberikan pendidikan di rumah bersama keluarga, kemudian untuk memperkenalkan pendidikan seks pada anak dimulai dari aturan-aturan yang sesuai dengan ajaran Islam. Untuk Inspiring Story menjadi seorang ayah yang hebat yaitu menjadi pribadi yang teladan dan tangguh, dalam buku ini dicontohkan seorang Hamka yang memiliki nama asli Haji Abdul Malik Karim Amrullah tokoh masyarakat dan ulama yang masyhur, menurut anaknya Rusdi Hamka, Hamka adalah sosok Ayah yang hebat dan konsisten dalam pendirian dan selalu berpegang teguh pada ajaran Al Quran dan Sunnah, menurut Irvan Hamka ayahnya adalah Ayah yang sangat membanggakan, ayah yang menjadi tokoh masyarakat dan terkenal tapi bisa dekat dengan anak-anaknya mengasuh dan mendidik mereka hingga tumbuh menjadi manusia yang sukses dan dibanggakan oleh orang tua dan masyarakat. Hamka pernah ditawari oleh menteri agama menjadi duta besar Indonesia untuk Arab Saudi di era Soeharto tapi menolak karena ingin berdakwah mengembangkan agama Islam dan melanjutkan dakwahnya membesarkan Majelis Taklim di masjid Al Azhar. Hamka ulama dan sastrawan hebat yang pernah dipenjara karena berseteru dengan Presiden Soekarno dan Muhammad Yamin Hamka adalah sosok yang menolak Pancasila sebagai landasan negara.
Hamka memberikan teladan sebagai ayah yang rajin menjalankan ibadah dan membaca Al Quran setiap harinya selalu membaca 3 sampai 5 jam setiap hari, di mana ada kesempatan. Hamka menjadi teladan dan menjadi sosok yang terkenal dan sibuk namun tetap dapat menjalankan peran dan tanggung jawabnya sebagai seorang ayah. Menjadi Ayah adalah tugas dan amanah yang sangat hebat dan mulia.

Bagian keempat atau bagian terakhir menjadi super dad muslim Kenapa tidak? Yang pertama membangun keteladanan diri sebagai Muslim superdad dimulai dari diri sendiri, melaksanakan kewajiban sebagai muslim dan menjalankan seluruh perintah dan kewajiban sebagai muslim. Kemudian membangun kebiasaan berkualitas muslim tersebut memang sangat berat diperlukan kekuatan lahir dan bathin dalam melaksanakannya.
Berkah menjadi Ayah yang soleh secara luar biasa akan diperoleh dengan mudah, keberkahan akan selalu hadir dalam kehidupannya. Terakhir mendidik anak dengan doa dalam setiap sujud mendoakan kebahagiaan dan kesuksesan anak adalah tugas super dad, tanpa doa semua usaha akan sia-sia.
7 kebiasaan berkualitas yang harus dijaga dan dipelihara untuk menjadi seorang muslim super Dad
kebiasaan 1 memelihara salat wajib dan menegakkan kebiasaan disiplin salat
kebiasaan kedua selalu meluangkan waktu membaca al-quran
kebiasaan ketiga selalu menunjukkan kasih sayang dan kehangatan
kebiasaan ke-4 selalu bersikap adil dan bijaksana
kebiasaan ke-5 selalu belajar berkomunikasi yang baik dan efektif
kebiasaan ke-6 selalu punya family time
kebiasaan ketujuh memperhatikan dan peduli dengan sekolah anaknya
Inspiring Story menjadi muslim super dad tak perlu menjadi kaya contoh yang diberikan adalah Sawitri seorang anak tukang beca di Cilegon menjadi mahasiswa terbaik di ITB dengan nilai IPK 4, berkat prestasinya sawitri bakal mendapat program Fast Track program S1 dan S2 hanya dalam waktu 5 tahun. Ayahnya selalu berusaha mendukung Sawitri untuk mencapai cita-citanya dengan penghasilan yang tidak seberapa pun dia tetap berusaha menyekolahkan anaknya hingga ke perguruan tinggi dan yang paling penting adalah ayahnya selalu berdoa kepada Allah untuk kesehatan kesuksesan Sawitri.

*Intisari buku*
Buku ini mengupas tuntas tentang cara menjadi super dad zaman now secara Islami dalam keseharian ternyata ada ayah yang tidak ingin dijadikan teladan oleh anaknya karena memang paradigma saat ini ayah adalah pemberi nafkah bukan sebagai pembimbing dan teladan anaknya. Untuk menjadi superdad islami diperlukan keinginan yang kuat dengan melaksanakan 7 kebiasaan utama yaitu:
1. memelihara salat wajib dan menegakkan kebiasaan disiplin salat
2. selalu meluangkan waktu membaca al-quran
3. selalu menunjukkan kasih sayang dan kehangatan
4. selalu bersikap adil dan bijaksana
5. selalu belajar berkomunikasi yang baik dan efektif
6. selalu punya family time
7. memperhatikan dan peduli dengan sekolah anaknya.
Untuk menjadi super dad diperlukan keteguhan hati dan niat yang kuat untuk melaksanakan semua kebiasaan yang dapat mewujudkan super dad secara islami.

*Kelebihan Buku*
Dari berbagai hal yang dijelaskan secara lengkap tentang peranan ayah untuk menjadi auper dad zaman now ada beberapa kelebihan yang bisa kita dapatkan yaitu Penjabaran secara lengkap dan mendetail mulai dari perkembangan pandangan barat tentang peranan ayah, ayah dalam perspektif pendidikan, peranan ayah dan anak dalam Al Qur'an. Beberapa cerita inspiratif yang bisa dijadikan contoh dan teladan seorang ayah yang sangat menyentuh. Secara umum pemaparan sudah runut dan mengacu pada Al Quran dan hadist, juga beberapa teori dan pernyataan para ahli yang mendukung pendapat dari penulis. Bahasa yang digunakan juga mudah dipahami dan menjadikan buku nikmat dibaca sejak dari awal sampai akhir.

*Kekurangan Buku*
Dalam buku ini sulit dicari kekurangannya karena memang apa yang diinginkan pembaca sudah bisa didapatkan dari membaca buku ini, mungkin pada bagian cover buku saja yang kurang menarik perlu tambahan disain yang 'eye cathcing' dengan warna yang lebih menarik atau ditambah ilustrasi agar lebih menarik lagi.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PROGRAM KEGIATAN UJIAN PRAKTEK PENJASORKES

RPP BERDIFERENSIASI PJOK SMP