Puasa Citra

Alhamdulillah, ramadhan tahun ini Citra mulai puasa full, bukan main hebat kata kaka dinda, citra sampai saat ini baru gagal 3 hari karena terlambat sahur dan karena anter bunda ke bogor untuk kontrol dokter, walhasil citra buka puasa di Botani Square.

Untuk citra adalah kehormatan untuknya puasa sampai maghrib menjelang, prestasi yg sangat dia banggakan karena teman2 seusia citra tidak sanggup untuk puasa full.

Setiap sahur yang pada awalnya citra malas untuk makan lebih baik tidur, lama kelamaan ia mulai terbiasa untuk makan, karena ia mulai merasakan lapar di siang hari kalau tidak sahur, untuk sahur walaupun sambil memejamkan mata dia tetap berusaha untuk makan dan minum yang cukup, walaupun setelah itu dia kembali tidur, keep fight  my little daughter.

Pelaksanaan puasa buat citra adalah hal yg berat karena begitu bangun tidur dia akan ketemu fariz, inta dan jijah yang puasanya sampai azan zuhur, alhamdulillah citra punya trik khusus saat teman2nya makan, dia menyibukkan diri dengan membaca buku atau menonton film, atau kegiatan apapun yg penting dia tidak melihat kegiatan buka puasa disiang hari, alhamdulillah sampai sekarang citra tetap eksis puasa, untuk sholat wajib masih sering diingatkan, maklum anak2, kita aja yang tua masih suka diingatkan, woy online mulu, udah sholat belum??.

Menjelang sore ada hal yang wajib dilakukan citra menjelang buka puasa yaitu ngabuburit, tipe citra adalah pemburu kuliner dan setiap hari pasti berbeda hasil buruannya, biasanya takjil favorit citra adalah bubur sumsum, papeda, ketan hitam, es kelapa, sosis goreng, telur martabak dan apapun yg dia inginkan, hari itu akan jadi target operasi pencarian, bila gagal akan dicari sasaran lain sampai ia puas dan berhasil mendapatkannya.

Saat yang paling menegangkan buat citra adalah menunggu azan maghrib, dia dengan setia menunggu di depan sajian hidangan berbuka puasa dengan raut wajah yang mupeng, ingin segera beduk berbunyi, ada kalanya dia akan menghitung bila sudah mulai mendekati waktu berbuka, pertanyaannya, "berapa menit lagi yah beduknya," kalau aki jawab "3 menit atau 2 menit lagi", citra mulai menghitung dari satu, dua, tiga, empat......lima puluh dua .... Dst, kadang aki tertawa dan mengingatkan sambil berhitung, "cit, itung dulu 3 kali 60 berapa?.. 180", citra melihat aki sambil bertanya,"iya yah, oke dihitung lagi dari satu", dan seterusnya sampai azan maghrib.

Akhirnya saat yang dinantikan tiba, azan maghrib, begitu terdengar langsung kami mengucap syukur alhamdulillah bersama dan membaca doa berbuka ,"allahumma laka shumtu, wa bika aamantu wa ala rizqika afthortu, birahmatika yaa arhamar roohimiin, aaminn." Dengan semangat menggebu citra mulai dengan segelas air putih dan menikmati sajian berbuka satu demi satu dan sangat ceria, senang sekali lihat citra makan, sampai semua makanan yg dia siapkan sendiri habis olehnya, seperti sepanjang hari belum makan, ha ha ha. "Kan puasa yah" kata citra.

Semoga puasa citra akan menjadi inspirasi buat semua, dan menjadi pembelajaran untuk merasakan lapar dan haus orang yg tidak punya makanan dan tak punya uang yang harus kita bantu, aamiin.

#inspirasi_aki
citra ketawa katanya cerita ayah lucu.
240616

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PROGRAM KEGIATAN UJIAN PRAKTEK PENJASORKES

RPP BERDIFERENSIASI PJOK SMP